Rabu, 06 April 2016

Toyota Land Cruiser Makin Kokoh dan Sangar

Toyota Land Cruiser (TLC) yang memiliki desain yang seimbang dalam hal komposisi, tak menghentikan Wald (rumah modifikasi) untuk mengubahnya menjadi lebih massif, dan mengintimidasi dengan kasar.

Seperti dilansir dari Carscops, Jumat (27/11/2015), memang sebagian orang, bila melihat hasil garapan Wald seperti tak biasa yang dilakukan Toyota. Namun, rumah modifikasi Jepang ini memberikan paket visual pada SUV premium ini dikerjakan dengan penuh perhitungan dan hati-hati.

Tampilan depan, pada bumper menimbulkan kesan kehadiran TLC menjadi lebih kuat. Meskipun tentu saja melewatkan tujuan asli dari SUV yang sangat popular ini. Sementara mobil ini menggunakan velg ekstra lebar, dan ditambah dengan fender flare yang lebih lebar. Hasilnya, mobil ini tampil lebih agresif. Harga Toyota Land Cruiser

Pada bagian belakang bukannya tak ada perubahan. Wald hanya mengadopsi paket yang sudah ada yang hanya menyematkan bumper ekstensi yang dibuat menyatu dengan exhaust dan diffuser. Dimana hal ini terinspirasi dari LED dari Formula 1. Kemudian spoiler kecil di bawah kaca.

Mengenai tenagannya tak ada informasi apakah Wald merubahnya. Namun untuk standartnya SUV Sport Toyota Land Cruiser dibekali mesin V8 1UR-FR 4.6 liter. Toyota Land Cruiser adalah salah satu mobil Sport Utility Vehicle (SUV) yang memiliki penggemar luar biasa di seluruh dunia. Pembuat mobil asal Jepang ini telah meluncurkan facelift Land Cruiser 200 dan kendaraan ini mendapat styling baru serta upgrade fitur.

Toyota Land Cruiser Makin Kokoh dan Sangar

SUV besar dan berotot ini selalu memiliki gaya yang sangat maskulin dan warisan ini tetap dipertahankan. Bagian depan mendapatkan gril krom besar dengan konvigurasi tiga baris yang besar. Gril memanjang dan menyentuh headlight LED projector yang tampak lebih berkelas.

Ubahan juga dilakukan pada bagian fender, bumpers dan kap mesin. Sentuhan baru lainnya dilakukan pada pelindung bagian sisi serta gagang pintu. Di bagian belakang, lampu LED dibuat lebih segar dan saling terhubung melalui garis krom tebal agar tampak lebih mewah.

Dilansir dari motorbeam, Selasa, (18/08/2015), profil sisi mobil Land Cruiser agak polos untuk mempertahankan profil jantan. SUV ini mendapat dua pilihan warna eksterior baru - Dark Blue Mica dan Copper Brown Mica. Interior Land Cruiser sendiri mempertahankan tata letak, tetapi dibagian konsol tengah mendapat tweak ringan di sana-sini. Toyota sekarang menawarkan empat skema warna untuk interior, termasuk rona warna cokelat. Toyota Land Cruiser

Sebuah TFT LCD layar sentuh 4,2 inci terbaru telah ditambahkan serta enam meter LED-backlit. Kursi dibungkus oleh semi kulit anilin dan langit-langit ditawarkan dalam warna hitam. Toyota meluncurkan paket keamanan baru 'Safety Sense C ' seperti yang ada pada New Corolla tahun ini.

Land Cruiser mendapat 'Safety Sense P' yang mencakup Pre-Collision System dengan deteksi pejalan kaki, Radar Cruise Control, Lane Departure Alert, Automatic High Beam, Blind Spot Monitor dengan Rear Lintas Traffic Alert dan juga Tire Pressure Monitoring System.

Land Cruiser 200 ditawarkan dengan hanya satu mesin yaitu bensin V8 4.6-liter yang menghasilkan 318 PS pada 5600 RPM dan 460 Nm torsi pada 3400 RPM. Mesin ini juga dilengkapi dengan gearbox otomatis 6-speed, mengirimkan semua daya ke empat roda. Mesin ini juga memiliki efisiensi bahan bakar yang diklaim mencapai 6,9 km/liter.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

desaincatrumah.com carstren.com urumahminimalis.com dpbbmbaru.com baktikita.com lensarumah.com dpbergerak.xyz contohrumah.com tokobahan.xyz